Minggu, 19 Juni 2011

Peta

 Apa itu peta
Peta adalah gambaran konvensional dari permukaan bumi yang diperkecil pada bidang datar dengan memakai skala serta dilengkapi berbagai simbol dan tulisan.
FUNGSI PETA
1.  Menunjukan posisi atau lokasi
 2.  Menggambarkan bentuk dan persebaran berbagai gejala geografi
3.  Menggambarkan keadaan fisik suatu wilayah
4. Menyajikan jumlah dan persebaran berbagai  kenampakan sosial dan  budaya
PERSYARATAN POKOK MEMBUAT PETA
1. CONFORM
Muka bumi yang digambarkan harus sesuai dengan bentuk aslinya dengan alam sebenarnya
2. EQUIDISTANT
Muka bumi yang digambarkan jaraknya harus tepat dengan keadaan sesungguhnya di lapangan
3. EQUIVALENT
Muka bumi yang digambarkan harus sama luasnya dengan kenyataan sebenarnya

UNSUR - UNSUR PETA
 
ØJudul peta
ØSumber peta

ØTahun pembuatan

ØGaris tepi peta
ØGaris koordinat 
ØArah mata angin 
ØLettering 
ØSimbol peta
ØLegenda peta 
ØSkala
ØInsert peta
 
SISTEM KOORDINAT PETA
Koordinat GeografiLintang dan Bujur =Satuan Derajat, Menit, Detik
Lintang = Besaran sudut pada Meridian, diukur kearah utara atau selatan
                Katulistiwa. Katulistiwa (lintang 0°) , Kutub Utara (lintang 90° U )
                Kutub Selatan (Lintang 90° S).
Bujur    = Sudut Busur yang diukur ketimur atau kebarat dari meridian awal
                melalui kota Greenwich, di Inggris.
                Di Indonesia, memakai sistem BT =Bujur Timur

LEGENDA PETA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar